Keunggulan Minyak Nabati untuk Membuat Keju Rendah Lemak

Articles

22/12/2021

Share :

Manfaat dan keunggulan miyak nabati sebagai alternatif bahan baku pembuatan keju rendah lemak

Pengembangan Keju Rendah Lemak

Keju merupakan pangan olahan susu sebagai sumber protein dan kalsium. Namun, kandungan asam lemak jenuh yang tinggi pada keju menjadi penghalang bagi sebagian orang untuk mengkonsumsinya. Pengembangan keju lemak rendah merupakan upaya memenuhi kebutuhan masyarakat akan pangan yang menyehatkan.

Umumnya, keju lemak rendah memiliki tekstur keras, flavor lemah, dan rasa pahit. Namun, modifikasi proses dan bahan baku dapat memperbaiki kualitas dan meningkatkan nilai fungsional keju lemak rendah. Proses homogenitas krim susu, penambahan fat replacer, adjunct culture dan enzim, serta emulsi minyak nabati dalam skim dapat memperbaiki kualitas keju lemak rendah. Hasil pengujian in vivo dan klinis menunjukkan bahwa keju lemak rendah dapat menurunkan kadar kolesterol darah dan meningkatkan status antioksidan.

Penyakit yang ditimbulkan karena konsumsi makanan yang mengandung tinggi lemak

Semakin meningkatnya kejadian penyakit degeneratif menyadarkan sebagian masyarakat akan pentingnya kesehatan. Penyakit degeneratif merupakan penyakit yang muncul akibat kemunduran fungsi sel tubuh. Adapun beberapa jenis penyakit degeneratif diantaranya diabetes melitus, jantung koroner, kardiovaskuler, dislipidemia, dan sebagainya.

Penyakit degeneratif terjadi diakibatkan pola konsumsi gizi yang tidak seimbang. Salah satu pola konsumsi yang tidak dapat dikontrol adalah konsumsi makanan yang mengandung tinggi lemak. Oleh karena itu, alternatif pengembangan produk pangan rendah lemak perlu dilakukan, salah satu diantaranya adalah keju rendah lemak.

Umumnya jenis keju di Indonesia masih terbatas, terutama keju low fat. Salah satu bentuk alternatif yang dapat dipilih dalam pembuatan keju low fat adalah menggunakan emulsi minyak nabati sebagai pengganti lemak hewani dalam susu. Minyak nabati yang dapat digunakan antara lain adalah minyak jagung dan minyak MCT (Medium Chain Triglyceride) dari VCO (Virgin Coconut Oil). Dalam proses penggantian lemak hewan oleh minyak nabati, memerlukan aplikasi teknologi emulsi. Emulsi WOW merupakan emulsi ganda yang terdiri dari emulsi W/O dan emulsi O/W. Emulsi water-in-oil-in-water (W1/O/W2) merupakan emulsi sistem multi fase yang sesuai untuk pengembangan produk-produk rendah lemak.

Minyak Kelapa RBD Sebagai Alternatif Minyak Nabati

Minyak kelapa RBD merupakan jenis minyak yang bisa menjadi pilihan alternatif minyak nabati selain VCO, Minyak kelapa RBD memiliki karakter rendah lemak dan memiliki harga lebih terjangkau dibandingkan dengan VCO. Selain lebih terjangkau minyak kelapa RBD juga tidak kalah baiknya jika dibandingkan dengan minyak nabati lain seperti jagung, canola dan zaitun. Maka Menggunakan minyak kelapa RBD merupakan solusi minyak nabati yang tepat untuk membuat keju rendah lemak.

Baca Juga : Minyak Kelapa RBD PT. Sari Mas Permai

Coconut Oil Indonesia

Berita Terkait

butuh bahan baku kelapa terbaik?